Skip to content
Jurnal News IDN

Jurnal News IDN

Informasi Terpercaya

Primary Menu
  • Home
  • Berita
  • Politik
  • Sport
  • Entertainment
  • Ekonomi
  • Home
  • Berita
  • Tiket Kereta Api Jarak Jauh untuk Lebaran 1446 Hijriah Sudah Dipesan Sebanyak 320 Ribu
  • Berita
  • Headline

Tiket Kereta Api Jarak Jauh untuk Lebaran 1446 Hijriah Sudah Dipesan Sebanyak 320 Ribu

Ginting Published: 19/02/2025 | Updated: 19/02/2025
Transportasi publik Kereta Api Indonesia (KAI). (Foto: Jurnal IDN/dok KAI).

Transportasi publik Kereta Api Indonesia (KAI). (Foto: Jurnal IDN/dok KAI).

Jurnal IDN- Tiket kereta api jarak jauh (KAJJ) masa Angkutan Lebaran 1446 Hijriah keberangkatan dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen telah dipesan untuk periode 21 Maret-4 April 2025 sudah bisa dipesan sebanyak 320.000 tiket.

“Untuk keberangkatan pada masa Angkutan Lebaran 2025 (1446 Hijriah) periode H-10 hingga H+3 (21 Maret – 4 April 2025), sebanyak 320.000 tiket KAJJ telah dipesan untuk berbagai tujuan,” kata Manager Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Ixfan Hendriwintoko dalam keterangan di Jakarta, Selasa (18/2/2025) dilansir dari Antara.

Berdasarkan data sementara, tanggal keberangkatan dengan jumlah pemesanan tertinggi, yakni 29 Maret 2025 (H-2) dengan total 36.339 penumpang.

PT KAI Daop 1 Jakarta telah mengumumkan bahwa pemesanan tiket pada masa Angkutan Lebaran 1446 Hijriah/2025 dapat dilakukan H-45 sebelum jadwal keberangkatan, yaitu mulai 4 Februari 2025.

Pada Selasa ini, pemesanan tiket Lebaran atau Idul Fitri 1446 Hijriah dapat dilakukan untuk keberangkatan H-10 hingga H+3 atau keberangkatan KA tanggal 21 Maret sampai 4 April 2025.

“Tiket Lebaran sudah dapat dipesan melalui aplikasi Access by KAI dan kanal resmi lainnya sejak 4 Februari 2025 lalu,” ucap Ixfan.

Diingatkan, masyarakat agar membeli tiket kereta api (KA) hanya dari laman dan mitra resmi BUMN tersebut untuk menghindari penipuan dan memastikan keabsahan tiket. Khusus untuk pembelian di loket stasiun, maksimal tiga jam sebelum jadwal keberangkatan KA selama tiket masih tersedia.

Dengan diberlakukannya Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2025, masyarakat diimbau untuk memperhatikan kembali jadwal keberangkatan guna menghindari keterlambatan.

“Informasi mengenai KA tambahan akan segera diumumkan kepada masyarakat setelah melalui proses finalisasi,” pungkasnya. (FRG).

What do you feel about this?

  • Berita
  • Headline

Post navigation

Previous: MoU Kapolri dan Menhut Perkuat Sinergitas Upaya Perlindungan Kawasan Hutan
Next: Kasus Pagar Laut Tangerang, Empat Orang Jadi Tersangka Pemalsuan Sertifikat

Author's Other Posts

IDN Gold, Pilihan Visioner Investor dengan Melihat Lebih Jauh dari Sekadar Harga IDN Gold bukan sekadar token. (Foto: Jurnal IDN)

IDN Gold, Pilihan Visioner Investor dengan Melihat Lebih Jauh dari Sekadar Harga

25/10/2025
Terkait Dana Syariah Gagal Bayar ke Pendana, Komisi XI Minta OJK Segera Desak Dana Syariah Tuntaskan Pembayaran Anggota DPR RI KOMISI XI Tommy Kurniawan. (Foto: Jurnal IDN).

Terkait Dana Syariah Gagal Bayar ke Pendana, Komisi XI Minta OJK Segera Desak Dana Syariah Tuntaskan Pembayaran

24/10/2025
Tommy Kurniawan Ajak Warga Perkuat Ideologi dan Nasionalisme Saat Sosialisasi Empat Pilar Anggota DPR RI Tommy Kurniawan Saat Sosialisasi Empat Pilar. (Foto: Jurnal IDN/Ara).

Tommy Kurniawan Ajak Warga Perkuat Ideologi dan Nasionalisme Saat Sosialisasi Empat Pilar

22/10/2025
Anggota DPR RI Tommy Kurniawan Apresiasi Menkeu Yang Pecat 26 Pegawai ‘Nakal’ Dirjen Pajak Anggota DPR RI Komisi XI, Fraksi PKB Tommy Kurniawan. (Foto: Jurnal IDN/Isnstagram).

Anggota DPR RI Tommy Kurniawan Apresiasi Menkeu Yang Pecat 26 Pegawai ‘Nakal’ Dirjen Pajak

09/10/2025

Berita Lainnya

20251107_231519
  • Headline
  • Entertainment

Trio Kuda Rilis Album Perdana “Thrash Blues”, Perpaduan Blues dan Thrash Metal

Mambang Yazid 08/11/2025
20251108_113838
  • Politik
  • Headline

Istana Terima Usulan URC Bergerak Tentang Perpres Ojol

Mambang Yazid 08/11/2025
Screenshot_20251107_113955_Instagram
  • Entertainment

Film Tak Kenal Maka Taaruf Tawarkan Romansa Religius yang Bikin Baper

Herman JurnalIDN 07/11/2025
IMG-20251105-WA0035
  • Entertainment

Film Pesugihan Sate Gagak, Komedi Horor yang Terinspirasi Kehidupan Masyarakat Pesisir

Herman JurnalIDN 06/11/2025
Copyright © 2025 All rights reserved.