Anggota DPR RI Tommy Kurniawan Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan, Pentingnya Pancasila

Anggota DPR RI Tommy Kurniawan Sosialisasi Empat Pilas Kebangsaan. (Foto: Jurnal IDN/FRG).

Jurnal IDN- Anggota DPR RI Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa, Tommy Kurniawan Kembali mensosialisasikan empat pilar kebangsaan kepada masyarakat di Kabupaten Bogor. Acara dilaksanakan di Citra Cikopo Hotel, Jalan Arion, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (22/2/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Tommy Kurniawan mengingatkan Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan sebagai sebuah pemberian pembelajaran lebih mengenai pentingnya Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI untuk bangsa Indonesia. Terlebih generasi muda harus benar-benar memahami pentingnya UUD 1945 dan juga Bhinake Tunggal Ika dalam bernegara serta menjaga nasionalisme yang tinggi terhadap bangsa.

“Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan ini penting untuk terus dilakukan dengan memberikan pembelajaran kepada masyarakat terkait nilai-nilai kebersamaan, gotong-royong, toleransi, kerukunan dan hidup berdampingan merupakan nilai-nilai yang sejalan dengan Empat Pilar Kebangsaan,” kata pria yang akrab disapa Tomkur kepada masyarakat di Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Tommy Kurniawan menambahkan, Pancasila sebagai Ideologi Negara harus terus dijaga dan dilaksanakan dalam penerapan berkebangsaan. Ia juga menegaskan, Undang–undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 (UUD 1945) adalah hukum dasar tertulis, konstitusi Pemerintahan Negara Republik Indonesia. Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang berdiri dari Sabang sampai Merauke harus tetap hidup dalam kedamaian dan ketentraman serta kebersamaan.

“Kebersamaan menjaga Pancasila dan melaksanakan Undang-Undang Dasar 1945 dalam bernegara sangat penting untuk terus dijaga dan dilaksanakan. NKRI kita jaga selamanya,” tegas Tommy Kurniawan.

Legislator daerah pemilihan Jabar V Kabupaten Bogor ini juga menekankan pentingnya memiliki pemahaman tentang Pancasila sebagai dasar negara ditengah masuknya budaya asing dan juga tekhnologi yang sangat mudah diakses anak bangsa.

Dalam Sosialisasi Empat Pilar ini dihadiri oleh tokoh-tokoh masyarakat, tokoh agama dan juga masyarakat mulai dari bapak-bapak, ibu-ibu dan juga generasi muda yang disebut Gen yang antusias mengikuti diskusi dan juga tanya jawab bersama Tommy Kurniawan. (FRG).

Share the Post:

Related Posts